Partikel Bahasa Korea - 도 (Juga)
Apa arti 도? 도 berarti juga, atau also/too dalam Bahasa Inggris. Pembahasan ini menjelaskan tentang Partikel Bahasa Korea - 도 (Juga).
(Gambar: Ampersand, from pixabay.com)
Keterangan
도 berarti "juga". Diletakkan setelah kata benda. Berfungsi sebagai penyerupaan antara beberapa benda. Dalam Bahasa Inggris semakna dengan kata also dan too.
Misalnya,
Aku pergi ke pantai, ayahku juga.
Ibu memasak ramen dan juga kimchi.
Bibi mencintaimu, Kiki juga.
Apel juga manis seperti buah pir.
Wanita itu cantik, dan bajunya juga bagus.
Rumus
Kata benda + 도 = juga
Contoh
내가 아빠도 바다에 가요.
= Aku pergi ke pantai, ayahku juga.
엄마는 김치도 라면을 요리한다.
= Ibu memasak ramen dan juga kimchi.
비비 씨는 끼끼 씨도 너를 사랑해요.
= Bibi mencintaimu, Kiki juga.
사과는 배도 달콤하더라고요.
= Apel juga manis seperti buah pir.
그 여자는 예쁘고 옷도 좋네요.
= Wanita itu cantik, dan bajunya juga bagus.
오빠가 텔레비전을 봐서 웃어요. 동생도 웃어요.
= Kakak tertawa karena menonton televisi, adik juga ikut tertawa.
바람이 너무 불어요. 비도 와요.
= Anginnya terlalu kencang, hujan juga turun.
딸기는 빨개요. 사과도 빨개요.
= Stroberi berwarna merah, apel juga berwarna merah.
Kesimpulan
1. 도 berarti juga.
2. 도 semakna dengan kata also dan too.
3. 도 diletakkan setelah kata benda.
4. 도 berfungsi sebagai penyerupaan benda satu dengan lainnya.
Demikian pembahasan lengkap mengenai Partikel Bahasa Korea -도 (Juga). Semoga membantu memahami apa yang orang Korea katakan.
Sebelumnya >> Partikel Bahasa Korea - 만 (Hanya)
Post a Comment for "Partikel Bahasa Korea - 도 (Juga)"